Beredar video dan foto rusa peliharaan Pendopo Bupati Musi Rawas di Megang Lubuk Linggau, yang mati diduga di terkam harimau malam hari di Rumah Dinas Pendopo Bupati Musi Rawas Sumatera Selatan, Senin malam selasa (6/11/23).

Gambar dan video yang beredar membuat tanda tanya berbagai pihak apakah benar ataukah hoax, setelah di konfirmasi langsung oleh jurnalis Sumaterakito.com ke posko jaga pengamanan satuan tugas Polisi Pamong Praja Rumah Dinas Bupati Musi Rawas memang betul video dan foto matinya rusa peliharaan di Pendopo Rumah Dinas Bupati Musi Rawas yang menyebar di group whatsApp itu rusa peliharaan Rumah Dinas Bupati Musi Rawas di Pendopo Megang Kota Lubuk Linggau, ujar salah satu anggota Pol PP yang jaga.

“Itu benar rusa peliharaan disini, tapi kami tidak tauh siapa penyebar video dan foto tersebut”, ujarnya.

Ini Pesan yang beredar di group whatsApp, “ado harimau berkeliaran di megang ujung, malam tadi makan ruso didalam kandang peliaroan dipendopo bupati Musi Rawas, kalu ado keluargo disekitar situ hati-hati bae jgn keluar malam karna harimau itu masih mengicar rusa yg lain dan binatang lain. Karena tangkapannya yg mati tu lepas dan akan mencari dimana rusa yg mereka tangkap tadi. Kalu uji kami wong dusun dio nyari pelapnyo, pelapnyo dikubur. maka itulah dio nyasar berkeliaran mencarinyo, Awas hati-hati be”.

Sampai berita ini terbit di kasat Pol PP Musi Rawas Belum bisa di hubungi dan regu jaga yang bertugas malam ini belum berani memberi keterangan lebih lanjut terkait video dan gambar yang beredar. (Iskandar)